Imigrasi Jakarta Barat Beri Dukungan Gizi untuk Generasi Muda di SD Pinangsia 03

Jakarta – Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Jakarta Barat menggelar kegiatan sosial berupa pembagian makanan bergizi gratis di SD Negeri Pinangsia 03, Jakarta Barat, pada Jumat (17/1/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke-75 dengan tujuan mendukung pemenuhan kebutuhan gizi anak-anak sebagai generasi penerus bangsa.

Acara dibuka oleh Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Imigrasi Jakarta Barat, Indra Aguswanti, yang menyampaikan sambutan terkait pentingnya kegiatan sosial untuk mempererat hubungan antara instansi pemerintah dan masyarakat.

“Kegiatan ini adalah wujud nyata dari komitmen kami dalam mendukung terciptanya generasi muda yang sehat dan berkualitas. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi siswa-siswi SD Negeri Pinangsia 03 serta menjadi pengingat akan pentingnya berbagi, khususnya di momen Hari Bhakti Imigrasi ke-75,” ungkap Indra.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian, Catur Adi Putra, bersama jajaran struktural dan staf Kantor Imigrasi Jakarta Barat. Mereka secara langsung membagikan paket makanan bergizi yang terdiri dari nasi, ayam goreng, sayuran, buah, dan susu. Seluruh paket makanan disiapkan dengan memperhatikan standar gizi untuk mendukung kesehatan para siswa.

Kepala SD Negeri Pinangsia 03, Sari Mardiana, menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan. “Kami sangat menghargai dukungan dari Kantor Imigrasi Jakarta Barat. Kegiatan ini tidak hanya bermanfaat secara langsung bagi siswa kami, tetapi juga memberikan pelajaran berharga tentang pentingnya solidaritas dan kepedulian,” ujarnya.

Kegiatan berbagi ini merupakan salah satu rangkaian acara yang digelar dalam menyambut Hari Bhakti Imigrasi ke-75. Selain itu, Kantor Imigrasi Jakarta Barat juga menyelenggarakan program sosial lainnya, seperti donor darah, layanan paspor simpatik, dan kegiatan olahraga bersama masyarakat, sebagai bagian dari upaya mempererat hubungan dengan masyarakat luas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *